Kamis, Juni 26, 2008

1000 Manfaat Susu Kedelai


Menurut penelitian, ternyata pertumbuhan tulang bangsa Indonesia tidak optimal bila dibandingkan dengan bangsa Jepang. Dulu bangsa Jepang dikenal dengan julukan Bangsa Kate, namun sekarang ukuran tubuh orang Jepang tinggi-tinggi dan besar dengan mengkonsumsi susu. Trus Manfaat lainnya apa sih?

Susu mencegah penyakit jantung, kanker dan stroke.
Sebuah Penelitian membuktikan bahwa susu dapat melindungi kita dari penyakit jantung, kanker dan stroke. Penelitian ini melibatkan 5700 pria yang berumur 35 tahun dan 64 tahun mendapatkan hasil bahwa mereka yang minum susu satu liter perhari, 8 % lebih kecil mengidap penyakit jantung, kanker dan stroke dibanding mereka yang minum kurang dari satu liter.

Susu baik untuk gigi
Menurut para dokter gigi, susu, teh atau kopi yang tidak terlalu manis merupakan minuman yang tepat diminum menemani makanan, karena tidak menyebabkan kerusakan gigi. Sebaliknya, gula yang terkandung dalam minuman soda dapat menyebabkan erosi pada gigi terutama sewaktu diminum antara makanan ketika dimulut tidak memproduksi zat yang membantu merusak pengaruh berbahaya dari makanan ( saliva ). Penelitian juga membuktikan bahwa keju sebagai produk dari susu juga sangat baik bagi gigi ketika dimakan setelah makanan, karena kalsium dan protein yang terkandung dalam keju membantu menetralisir asam dalam mulut.

Mengurangi resiko tekanan darah tinggi
Meminum produk susu yang rendah lemak, buah-buahan dan sayuran sangat efektif untuk mengurangi tekanan darah. Pola makan seperti ini jauh lebih efektif dibandingkan beberapa pengobatan tekanan darah tinggi.

Mengurangi resiko terkena kanker usus
Produk susu juga dapat membantu mebgurangi resiko kanker usus. Sebuah penelitian menunjukkan susu dan produk susu dapat mengurangi kadar racun dalam tinja yang menurunkan resiko terkena kanker usus.

Mencegah osteoporosis
Penelitian di belanda menyebutkan, perempuan yang sejak kanak-kanak telah mengkonsumsi tiga gelas susu perhari maka tulangnya akan lebih kuat dan terbebas dari ancaman osteoporosis dibandingkan dengan yang tidak minum susu, meskipun telah mencapai masa menopause.

Itulah beberapa manfaat dari susu….
Tak ada rotan, akarpun jadi… tak ada susu sapi, susu kedelai pun jadi.

(zigun.jakhoster.com)

Caranya membuatnya:
- kacang kedelai dicuci bersih
- direndam maksimal 6 jam (kira2 volume kacang kedelai 2x lipat dari sebelum di rendam)
- tiriskan
- diblender dengan campuran air (sedikit banyaknya air waktu pencampuran ini akan menentukan kental atau cairnya susu kedelai)
- disaring dengan menggunakan kain, sebaiknya kain putih hero karena akan menghasilkan susu yang lebih bersih.
- didihkan di atas api sambil terus diaduk
- pada saat didihkan dapat ditambahkan perasa misalnya jahe, gula, bubuk coklat, dkk.
- jangan lupa menambahkan sedikit garam.
- susu siap dihidangkan

nb. kalau mau awet boleh disimpan di kulkas atau kalau senang minum hangat disimpan di dalam termos.

(catri.blogsome.com)

Ingin lihat artikel-artikel yang lain tentang Susu Kedelai? Silahkan Download disini(2Mb)

0 komentar: